Biografi Ning Umi Laila Lengkap Dengan Quote, Nasihat dan Dawuhnya

  • Bagikan
Biografi Ning Umi Laila Lengkap Dengan Quote, Nasihat dan Dawuhnya
Biografi Ning Umi Laila Lengkap Dengan Quote, Nasihat dan Dawuhnya

Tokoh Wanita – Profil dan Biodata Ustadzah Cantik Ning Umi Laila. Siapa sih, Ning Umi Laila ? Berikut Profil dan Biodata Ning Umi Laila.

Ning Umi Laila. Ia adalah seorang penyanyi religi dan ustadzah muda yang telah aktif dalam kegiatan dakwah di berbagai daerah.

Selain itu, ia juga sering menyanyikan lagu-lagu sholawat dan islami, yang terdokumentasi dalam akun YouTube miliknya dan Mas Owdy. Tak banyak yang tahu bahwa Ning Umi Laila telah melantunkan sholawat sejak ia masih duduk di bangku sekolah dasar, tepatnya kelas 4.

Sebagai seorang putri Kyai Granat, Kh Edy Rahmatullah, MEi, Ning Umi Laila juga memulai dakwahnya saat ia masih menjadi siswi SMA kelas 3.

Sekarang, sebagai perempuan kelahiran Surabaya, Ning Umi Laila tetap aktif berdakwah dan mengelola pondok pesantren di Surabaya, selain menempuh pendidikan di Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya.

Ia merupakan anak pertama dari tiga bersaudara, dengan kedua adiknya adalah laki-laki. Ning Umi Laila dikenal sebagai seorang ustadzah bersuara merdu yang mampu menyampaikan pesan dakwahnya dengan cara yang menyenangkan dan mudah dipahami oleh audiens.

Biodata Ning Umi Laila
Biodata Ning Umi Laila (IInstagram/lailaarrahmah88)

Biografi Ning Umi Laila Surabaya

Nama Lengkap: Ummi Lailatul Rahmah Hadi

Nama Panggung: Ning Umi Laila

Tempat, Tanggal Lahir: Surabaya, 8 agustus 2000

Pendidikan: Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya

Profesi: Vocalis, Pendakwah, Mahasiswa

Hobi: Bernyanyi, Bermain Alat Musik

Tinggi: 155 cm

Berat badan: 49 kg

Agama: Islam

Keluarga Ning Umi Laila Surabaya

Nama Ayah: Edy Rahmatullah, MEi (Kyai Granat)

Nama Ibu: Nyai Sulastri

Quotes Ning Umi Laila Surabaya

Quotes atau dawuh Ning Umi Laila telah terpublish di instagram @tokohwanita serta telah mendapatkan ijin dari Ning Umi Laila. Berikut adalah Nasihat Ning Umi Laila.

“Jadilah wanita sederhana yang cara berpakaiannya diatur oleh agama, bukan dunia.” – Ning Umi Laila

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *